Dapatkan update dan promo properti terbaik di Makassar
Subscribe
Temukan Informasi Terkini Mengenai Properti di Makassar
Mulai dari informasi berita terkini, peraturan pemerintah seputar properti, hingga listing project properti terbaru di Makassar.
Info Properti
Beragam informasi menarik, penting, dan terbaru seputar properti.
selengkapnya
Bisnis Properti
Panduan terbaik meraup keuntungan dengan optimal di bisnis properti.
selengkapnya
Investasi Properti
Segala yang perlu Anda ketahui sebelum berinvestasi di properti.
selengkapnya
Agen Properti
Berbagai informasi lengkap tentang agen properti yang penting Anda ketahui.
selengkapnya
hunian marshmallow
21 February 2023

Smart Home System: Teknologi untuk Mempermudah Hidup Anda

5 min read
smart home

Perkembangan teknologi yang canggih memungkinkan Anda sebagai pemilik rumah untuk mengontrol peralatan, dapur, lampu, dan perangkat lain dari jarak jauh dengan pengaturan smart home system atau teknologi rumah pintar.

Baca terus artikel ini untuk memahami apa itu teknologi rumah pintar, cara kerja, kelebihan, hingga contoh penerapannya. Nah, berikut penjelasan lengkapnya untuk Anda yang sudah kami rangkum.

Apa Itu Smart Home System?

Teknologi smart home atau rumah pintar adalah pengaturan rumah yang dibuat agar perangkat dan peralatan dapat Anda kontrol secara otomatis dari jarak jauh dengan ponsel serta bantuan koneksi internet.

Selain itu, Anda dapat memprogram perangkat elektronik untuk mengatur penggunaan (on dan off). Fungsi ini sangat berguna jika Anda harus segera bergegas meninggalkan rumah untuk urusan mendesak.

Cara Kerja Smart Home System

Perangkat smart home terhubung satu sama lain dan dapat Anda akses dengan sistem terpusat yang sudah terinstal pada alat elektronik, seperti smartphone, laptop, atau tablet.

Setelah terhubung, Anda dapat membuat jadwal waktu untuk perubahan tertentu sesuai keinginan. Dengan demikian, sistem dapat melakukan penyesuaian kebutuhan pengguna.

Sehingga, Anda bisa mengontrol fungsi perangkat atau peralatan yang ada di rumah, seperti akses keamanan dari manapun.

Kelebihan Smart Home System

Berikut 7 kelebihan smart home system yang wajib Anda pahami dengan baik, yaitu:

1. Pemantauan Jarak Jauh

Anda dapat melakukan pemantauan jarak jauh kapanpun dan dimanapun. Pasalnya, sulit untuk mengawasi properti dan orang yang Anda cintai setiap saat. Dengan menerapkan teknologi smart home, Anda bisa merasakan kenyamanan, karena mengetahui keadaan rumah.

2. Tetap Terhubung dengan Rumah

Cara termudah bagi Anda untuk mengelola dan memantau beragam sistem yang terhubung ke rumah adalah dengan teknologi smart home. Sehingga, Anda tetap bisa terhubung dengan rumah tanpa harus mengorbankan aktivitas di luar ruangan. Misalnya, dengan meninjau rekaman kamera pengawas.

3. Preferensi & Pengaturan yang Disesuaikan

Kelebihan teknologi ini selanjutnya adalah pengaturan dan preferensi atau kebutuhan khusus yang bisa disesuaikan dengan keinginan Anda. Sebagai contoh, thermostat digital yang bisa mengubah suhu ruangan rumah Anda sesuai kondisi cuaca setempat.

4. Pengawasan Real Time

Kelebihan smart home system selanjutnya, Anda memiliki akses pengawasan 24 jam dengan pemantauan secara real time. Sehingga, saat itu juga Anda bisa mengetahui kejadian yang sebenarnya dengan tepat.

Dengan demikian, Anda bisa menghubungi petugas tanggap darurat saat terjadi peristiwa buruk yang tidak diharapkan, meski sedang berada di luar rumah.

5. Peningkatan Keamanan

Meski sudah menerapkan tips membeli rumah yang benar, tidak menjamin tingkat keamanannya. Sementara itu, sistem rumah pintar dirancang untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan penghuninya.

Misalnya, membantu Anda melakukan tugas sehari-hari dari jarak jauh, seperti memberi izin masuk dengan membuka pintu rumah untuk anak atau orang tua tersayang. Sehingga, tidak sembarang orang bisa memasuki rumah.

6. Manajemen Energi Listrik

Pernahkah Anda melakukan pemborosan energi dengan membiarkan lampu tetap menyala di siang bolong atau televisi yang terus menyala saat tidak ada orang yang menonton?

Nah, sekarang Anda bisa mematikan dan menyalakan lampu pada waktu tertentu dari jarak jauh. Sehingga, manajemen energi listrik untuk efisiensi demi kesehatan lingkungan bisa terwujud.

7. Deteksi Aktivitas Mencurigakan

Anda dapat mendeteksi aktivitas mencurigakan yang terjadi di rumah, seperti deteksi gerakan video atau sensor banjir.

Sebagai contoh, Anda tinggal di Makassar dengan cuaca yang tidak stabil, yaitu pagi cerah dan siang hujan. Saat terjadi kebocoran, sistem akan memberikan peringatan, sehingga Anda dapat meminimalisir kerusakan properti yang terkena air.

Dengan demikian, properti Makassar yang Anda miliki tetap bernilai, jika suatu saat ingin dijual. Sehingga, Anda bisa menghindari kerugian besar.

Contoh Smart Home System

Berikut 7 contoh penerapan smart home system yang bisa Anda coba, yaitu:

A. Smart Kitchen Appliances

Anda dapat mengontrol peralatan dapur dengan teknologi dari rumah pintar. Bahkan, sistem ini memungkinkan Anda untuk memegang kendali mesin kopi, mesin cuci, lemari es, blender, oven, atau kompor hanya dengan satu ketukan ujung jari.

B. Smart Light Switches

Sensor lampu pintar bisa Anda aplikasikan pada tempat yang sering dilewati, seperti halaman rumah atau lorong.

Tentu saja, kondisi ini bisa mengurangi beban, karena Anda dapat menyalakan atau mematikan lampu dengan ketukan atau kata secara otomatis.

Namun, yang paling penting adalah Anda tidak perlu khawatir lagi jika harus membiarkannya menyala di malam hari saat meninggalkan rumah untuk waktu lama. Sebab, siang harinya bisa dimatikan dari manapun Anda berada.

C. Smart Speakers

Prinsip dari smart speakers adalah sistem mampu mengoperasikan semua perangkat yang saling terhubung.
Di samping itu, bisa juga memberitahukan informasi yang Anda butuhkan selama perangkat tersebut terkoneksi internet melalui media speaker.

D. Smart Lock

Teknologi penerapan smart home system yang populer dan sering digunakan adalah smart lock. Dengan kunci pintar, Anda bisa mengakses rumah tanpa harus pusing kunci yang sering hilang atau repot mengingat kata sandi pintu rumah.

Selain itu, Anda bisa memastikan bahwa rumah selalu terkunci, jika Anda meninggalkannya. Sehingga, keamanan lebih terjamin.

E. Smart Alarms

Alarm pintar adalah alarm yang bisa Anda hidupkan dan matikan menggunakan perangkat elektronik seperti ponsel.

Apabila Anda khawatir tidak bisa merespon situasi darurat yang mendesak, smart alarm menjadi solusi tepat. Misalnya, saat terjadi kerusakan jendela akibat pencuri atau alarm asap.

F. Smart Cameras

Anda bisa memantau rumah dari jarak jauh untuk memastikan keamanan dengan bantuan kamera pintar.

Bahkan, smart cameras memungkinkan Anda untuk berbicara dengan orang yang ada di properti Anda. Sehingga, Anda bisa menghubungi anggota keluarga atau menakut-nakuti penyusup yang masuk.

Ingin Hidup Lebih Aman dengan Smart Home System?

Smart home system bisa membantu Anda untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan saat berada di rumah. Sehingga, potensi untuk meningkatkan kehidupan Anda menjadi lebih mudah.

Jika saat ini Anda tinggal di Makassar dan sekitarnya serta ingin memiliki hunian yang aman, tentu saja bisa beli properti Makassar yang mendukung dan dilengkapi sistem rumah pintar.

Share this article

Top Artikel

bukti kepemilikan tanah selain sertifikat
19 April 2023

12 Bukti Kepemilikan Tanah Selain Sertifikat di Indonesia

Inilah bukti kepemilikan tanah selain sertifikat yang bisa menguatkan bukti kepemilikan di mata hukum yang sah dan terdaftar di pemerintahan RI.
syarat jual beli apartemen
17 April 2023

Syarat Jual Beli Apartemen Baru dan Second

Terdapat 5 syarat jual beli apartemen yaitu surat perjanjian jual beli, DP, dokumen lengkap, hingga sertifikat hak milik dan akta jual beli.
syarat jual beli tanah
13 April 2023

Ketahui Syarat Jual Beli Tanah yang Sah Secara Hukum

Makna jual beli terdapat pada di dalam pasal 1457 dari kitab UU Hukum Perdata. Agar tak bermasalah, maka penuhilah semua syarat jual beli tanah.
masa berlaku akta jual beli tanah
11 April 2023

Masa Berlaku Akta Jual Beli Tanah Bukan 5 Tahun, Awas Hoax!

Berapa lama masa berlaku akta jual beli tanah? Beberapa waktu lalu, tersiar kabar bahwa perjanjian jual beli tanah memiliki masa kadaluarsa. Dikatakan, AJB hanya berlaku sampai 5 tahun dan jika
bisnis apartemen
10 April 2023

5 Tahapan Memulai Bisnis Apartemen Mudah Untuk Pemula

Artikel ini akan membahas lima tahapan sederhana untuk memulai bisnis apartemen, cocok untuk pemula yang ingin terjun ke bisnis properti.
Jasa agen properti
23 March 2023

Keuntungan Menggunakan Jasa Agen Properti untuk Jual Beli Rumah

Jasa agen properti memberikan bantuan kepada klien untuk menjual atau membeli rumah, ada beberapa keuntungan ketika menggunakan jasa ini!
tempat usaha disewakan
20 February 2023

Tips Memilih Ruko Sebagai Tempat Usaha Untuk Disewakan

Orang-orang seringkali mencari ruko yang sedang disewakan untuk jadi tempat usaha. Temukan tips agar Anda dapat untung dari bisnis ini!
cash bertahap
17 February 2023

10 Jenis Pagar Rumah Minimalis sesuai Desain Rumah

Pagar rumah minimalis menjadi bagian yang menjadi first impression dan mempresentasikan penampilan hunian. Cari tahu jenisnya di sini!
Highlight project properti di makassar