Dapatkan update dan promo properti terbaik di Makassar
Subscribe
Temukan Informasi Terkini Mengenai Properti di Makassar
Mulai dari informasi berita terkini, peraturan pemerintah seputar properti, hingga listing project properti terbaru di Makassar.
Info Properti
Beragam informasi menarik, penting, dan terbaru seputar properti.
selengkapnya
Bisnis Properti
Panduan terbaik meraup keuntungan dengan optimal di bisnis properti.
selengkapnya
Investasi Properti
Segala yang perlu Anda ketahui sebelum berinvestasi di properti.
selengkapnya
Agen Properti
Berbagai informasi lengkap tentang agen properti yang penting Anda ketahui.
selengkapnya
hunian marshmallow

7 Tips Investasi Properti, Pasti Aman untuk Pemula!

5 min read
tips investasi properti

Banyak kalangan dari berbagai usia mulai tertarik mendalami investasi properti. Bahkan, para investor besar pun memilih berinvestasi jenis ini sebagai objek investasi jangka panjang. Investasi properti juga menjadi salah satu jenis investasi dengan nilai stabil, bahkan meningkat dari tahun ke tahun. Sehingga banyak orang percaya bahwa investasi berikut tidak terlalu berisiko. Jika Anda tertarik menjadi pebisnis properti, disini kamu bisa mempelajari beberapa hal mengenai bisnis properti, mulai dari apa itu bisnis properti, kenapa bisnis properti menjadi minat banyak orang, serta tips investasi properti.

Apa yang Dimaksud dengan Investasi Properti?

Coba analisis dua kata yang menyusun penyebutan istilah ini, yaitu investasi dan properti. Singkatnya, investasi merupakan upaya penempatan dana atau modal pada salah satu atau banyaknya jenis aset dalam jangka waktu tertentu dengan tujuan memperoleh keuntungan dari kegiatan tersebut.

Investasi dapat berupa logam mulia (emas), saham, deposito, properti, dan lain sebagainya.
Kemudian, apa itu properti? Properti merupakan kepemilikan seseorang atau sekelompok orang atas hak berupa tanah, bangunan, dan sarana-prasarana yang tercakup di dalamnya.

Jadi dapat disimpulkan, investasi properti adalah upaya penanaman modal pada suatu tanah atau bangunan yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan atau profit baik dari penyewaan maupun penjualannya. Sehingga, investor membeli properti demi mendapat keuntungan dan bukan untuk keperluan pribadi.

Mengapa Investasi Properti Paling Diminati?

Investasi properti dapat memberikan Anda banyak keuntungan, diantaranya:

1. Kenaikan Harga Properti yang Signifikan

Kenaikan angka pertumbuhan penduduk yang semakin bertambah berbanding lurus dengan kenaikan harga properti. Sebab, adanya penduduk membuat permintaan tempat tinggal meningkat hingga masa depan nanti. Sedangkan, ketersediaan properti tidak selamanya mencukupi.

Ketimpangan ini akan membuat harga properti semakin mahal. Karena sejatinya, properti adalah aset riil yang terus menjadi kebutuhan primer manusia.

2. Properti sebagai Jaminan

Seperti halnya aset riil lainnya, properti bisa digunakan sebagai jaminan bila Anda membutuhkan dana darurat. Pemilik properti tidak perlu menjual aset ini untuk memperoleh dana, tetapi cukup menggunakan surat-suratnya saja sebagai jaminan.

3. Properti sebagai Kesejahteraan Masa Tua

Kepemilikan properti akan berguna sebagai kesejahteraan masa tua Anda bersama pasangan. Bahkan bisa diwariskan kepada anak-cucu Anda. Perlu jadi catatan bahwa di masa depan, Anda dan keluarga mungkin saja menemui kesulitan dalam mencari properti. Maka, investasi properti-lah yang dapat menyelamatkan Anda.

Tips Investasi Properti Untuk Bisnis Pemula

Setelah mengetahui poin-poin penting di atas, lalu apa saja tips investasi properti? berikut adalah tips-tipsnya:

1. Miliki Keyakinan dan Tekad yang Kuat

Banyak orang diluar sana selalu membandingkan status sosialnya dengan orang lain. Seringkali mereka iri hati terhadap privilege yang dimiliki orang lain, misalnya terlahir dari keluarga kaya .

Kenyataannya, semua orang yang terlahir di dunia ini memiliki privilege masing-masing. Anda jangan merasa rendah diri bila tidak terlahir di tengah keluarga kaya raya. Ingat, Anda tetap bisa sukses dengan privilege yang Anda punya.

Bukan semata-mata harta saja, privilege dapat berupa kecerdasan, kegigihan, dan kerja keras. Jadikan apa yang Anda punya untuk memotivasi diri Anda. Fokuslah pada proses diri Anda sendiri daripada fokus ke orang lain.

Meskipun sedikit, Anda bisa menggunakan gaji Anda untuk memulai investasi properti. Tak perlu khawatir, banyak properti dijual dengan range harga paling rendah hingga tinggi. Jadi, sesuaikan properti yang Anda inginkan dengan tabungan yang Anda miliki.

2. Menyadari Tujuan Anda Sepenuhnya

Menentukan investasi properti yang tepat saja sudah memerlukan tenaga dan modal yang besar. Jangan sampai pengorbanan Anda bukannya berbuah manis, namun malah asam.

Tanyakan pada diri Anda kembali sebelum akhirnya benar-benar berinvestasi. Pastikan bila tujuan Anda benar-benar matang. Anda juga perlu menyadari bahwa kemungkinan untuk menguangkan kembali properti Anda cukup sulit. Properti hanya dapat diuangkan bila ada yang membutuhkan.

Anda harus mempertimbangkan hal-hal, seperti jenis investasi properti apa, jangka waktu investasi yang mana, hingga metode pembayarannya.

3. Mengukur Kekuatan Finansial Anda

Setelah menguatkan tekat dan memiliki tujuan yang jelas, tips investasi properti selanjutnya adalah mengukur kekuatan finansial Anda. Sebaiknya, Anda menyiapkan dana tersendiri untuk berinvestasi.

Anda harus memastikan ketersediaan aset sebelum akhirnya memutuskan untuk menginvestasikan dana Anda. Jangan sampai menggunakan dana darurat atau dana kebutuhan harian demi keinginan berinvestasi. Hal ini tentu dapat membuat finansial Anda memburuk.

4. Hindari Kebiasaan Meminjam Dana

Banyak cara untuk membeli sebuah aset properti di saat Anda kekurangan dana, misalnya dengan meminjam dana atau kredit. Meski cara instan seperti ini bisa menjadi penolong, kredit akan menambah utang Anda. Utang yang terus membengkak justru akan semakin menyulitkan Anda nantinya.

Jangan tergiur dengan jumlah aset yang besar dari banyaknya pinjaman Anda. Pada kenyataannya, nilai kekayaan bersih Anda akan terus berkurang dengan adanya utang yang Anda tanggung.

Bila Anda tetap ingin mengusahakan membeli aset properti dengan meminjam dana. Anda harus memastikan kalau jumlah nilai utang tidak boleh melebihi jumlah aset dan cicilan, yakni tidak lebih dari 35% aset yang Anda miliki.

5. Menghitung Taksiran Biaya Renovasi atau Rekonstruksi

Sebelum Anda memutuskan berinvestasi properti tanah maupun bangunan, sebaiknya Anda menerapkan tips investasi properti yaitu menghitung taksiran biaya untuk renovasi bangunan atau rekonstruksi tanah.

Bisa saja Anda membeli properti dalam keadaan siap pakai dan semuanya serba rapi. Tetapi, tak selamanya barang baru tetap menjadi barang baru. Lambat laun, Anda pasti akan menemukan kerusakan properti yang Anda miliki akibat berbagai faktor.

Demi kenyamanan penyewa atau kepuasan pembeli, Anda harus menjaga properti yang Anda miliki. Semakin terawat properti Anda, maka semakin tinggi pula hasil penyewaan atau penjualannya. Sehingga, Anda perlu memastikan kalau taksiran biaya renovasi atau konstruksi harus sesuai dengan taksiran profit Anda.

6. Memilih Jenis Properti yang Berisiko Rendah

Banyaknya pilihan jenis properti seringkali membuat bingung. Namun, jika Anda sudah menetapkan budget dan tujuan Anda, maka memilih jenis properti tak lagi membuat Anda kesulitan.

Contohnya, Anda menetapkan jenis properti hunian yang menjadi pilihan Anda. Hal yang perlu Anda hadapi selanjutnya adalah perkara jenis hunian. Anda harus membandingkan mana yang memiliki risiko lebih kecil antara rumah dengan apartemen.

Anda juga perlu mempertimbangkan biaya rutin setiap bulan (service charge) meskipun unit apartemen belum dipakai. Sedangkan untuk rumah tidak memerlukan service charge. Namun Anda sendirilah yang harus merawat rumah tersebut dengan baik.

7. Kesadaran Membayar Pajak

Layaknya pembelian properti lain, properti tanah dan bangunan pasti dikenakan pajak yang harus Anda bayar tepat waktu. Biasanya, hal-hal semacam ini sering terlewat dalam jual-beli sebuah properti.

Terdapat beberapa jenis pajak yang harus Anda bayarkan ketika memiliki properti. Yaitu Pajak Pertambahan Nilai (PPN), Biaya Balik Nama (BBN), Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB), dan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).

Sebaiknya, Anda mencari tahu atau berkonsultasi dengan orang di bidang tersebut. Jangan sampai ketika Anda hendak menjual atau membeli properti terhambat dengan masalah perpajakan.

Sudah Paham dengan Tips Investasi Properti di Atas?

Semoga Anda dapat memahami seluruh pembahasan mengenai tips investasi properti yang telah dijabarkan dalam artikel ini. Meskipun investasi properti membutuhkan modal yang besar, namun
pertimbangkan juga keuntungan jangka panjangnya.

Jadi, jangan ragu untuk keluar dari zona nyaman dan mulai berinvestasi dari sekarang. Semoga berhasil!

Share this article

Top Artikel

Jenis bangunan
27 March 2023

Mengenal Berbagai Jenis Bangunan Beserta Fungsinya

Jenis bangunan akan berbeda antara satu dengan lainnya berdasarkan berbagai hal, cari tahu selengkapnya di pembahasan ini!
Fasilitas Apartemen
24 March 2023

Fasilitas Apartemen yang Wajib Didapatkan Penghuni

Fasilitas apartemen yang lengkap membuat penghuni merasa nyaman, ini beberapa fasilitas yang wajib ada di apartemen!
rumah tahan gempa
22 March 2023

Desain dan Ciri Konstruksi Rumah Tahan Gempa

Rumah tahan gempa merupakan bangunan yang sangat penting untuk dibangun di area rawan gempa. Pelajari ciri dan desain rumah yang tahan gempa disini!
kota makassar
21 March 2023

Nilai Investasi Tinggi, Inilah Keuntungan Beli Properti di Kota Makassar

Membeli dan investasi properti di Makassar memberikan berbagai keuntungan bagi pemiliknya, apa saja? baca selengkapnya disini!
bahan bangunan
20 March 2023

Material Bahan Bangunan yang Mengganggu Kesehatan Penghuni Rumah

Bahan bangunan berbahaya seperti asbes, formaldehida, timbal, VOC, dan CCA bisa menyebabkan berbagai masalah kesehatan.
feng shui rumah menghadap timur
17 March 2023

Lebih Mahal! Begini Feng Shui Rumah yang Menghadap Timur

Feng Shui rumah menghadap timur memberikan banyak manfaat bagi kesehatan, kebahagiaan, dan keberuntungan. Yuk simak selengkapnya di sini!
booking fee
16 March 2023

Tips Cerdas Agar Booking Fee Rumah Tidak Hangus

Booking fee adalah biaya yang dibayarkan pembeli sebagai tanda keseriusan dalam membeli properti dan mengamankannya dari calon pembeli lain.
arsitektur tropis
15 March 2023

Mengenal Arsitektur Tropis yang Diterapkan Di Rumah Adat Indonesia

Jadikan inspirasimu! Arsitektur tropis yang cocok banget untuk bangunan rumah di wilayah Indonesia, selengkapnya baca pada artikel berikut.
Highlight project properti di makassar